Langsung ke konten utama

Fisika Kuantum part 1 | Catatan Rumah Editor

Quantum Realm / Alam Kuantum

Kamu masuk ke Alam Kuantum, Kamu masuk realitas dimana konsep RUANG dan WAKTU tidak lagi relevan (irrelevant). Tapi yang menarik buat mereka adalah kami mengenalkan kepada mereka alam kuantum. Tempat dimana 

  • hukum fisika, 
  • ruang, 
  • dan waktu, arah waktu, 
tidak lagi berarti. Tidak peduli seberapa jauh mereka TERPISAH, mereka terhubung begitu saja. 

Dr. Spiros Michalakis
Quantum Physicist
California Institute of Technology
KONSULTAN Film AntMan

 

 

QUANTUM
.

Alam kuantum merupakan kajian paling rumit, sepanjang sejarah science, yaitu FISIKA KUANTUM. Fisika kuantum adalah level tertinggi di dalam ilmu fisika, yang mempelajari dunia partikel SUB-ATOMIC, atau di dalam bahasa marvel dikenal dengan QUANTUM REALM. Ini adalah dunia yang sulit dijelaskan dengan LOGIKA NORMAL. Karena para ilmuan sendiri, menemukan banyak keganjilan di dalamnya. Dengan kata lain, ini adalah DUNIA GHAIB. 

Semua yang kita sebut real (nyata), dibuat dari sesuatu yang dirinya sendiri tidak bisa dianggap nyata. 

Jadi bahasan ini cukup berat, tidak mudah memahaminya, tetapi sangat menarik untuk didiskusikan. Karena fisika kuantum dianggap sebagai titik temunya dunia fisik, dan dunia metafisik. 

Quantum Physic and Spiritual-Mind: A Mystical Vision of the Twenty-First Century
Carl Gustav Jung


Kembali ke Dr. Spiros, beliau bukan saja konsultanya Antman, tetapi juga konsultanya Google. Apa urusanya? google dengan QUANTUM? 

Fisika Kuantum, atau MEKANIKA Kuantum adalah bukan teori biasa, dan bukan hanya di cerita AntMan. Faktanya di dunia yang kita lihat, sesungguhnya pun dipengaruhi oleh dunia kuantum. Dan pada akhirnya nanti, teknologi pun akan semakin mengarah ke Teknologi Kuantum. Dunia kuantum adalah dunia SubAtomic, atau dunia di dalam ATOM. Nanometer itu adalah rambut dibelah 100.000 kali. Kenapa level subatomic ini disebut dunia kuantum? 

 

Di Sekolah, kita sudah mengetahui bahwa Atom adalah element terkecil di alam ini. Kalau kenal dengan hidrogen, oksigen, pokoknya yang kalian kenal di Tabel Periodic, adalah nama2 ATOM. Dari unsur2 inilah, semua yang ada di bumi tersusun. Kalau kita masuk lagi lebih dalam lagi ke dalam atomnya sendiri, setiap atum itu sendiri, terususun dari komponen yang lebih kecil lagi. Di dalamnya ada PROTON, ELEKTRON, NEUTRON, mereka inilah yang disebut partikel SubAtomic. Yang selama ini kalian lihat adalah ilustrasi atom, atau model atom. Gambaran paling sederhana dari para ilmuan setelah meneliti atom. Yang jarang diceritakan dari model atom ini disekolah adalah bahwa jarak antara ATOM dan INTI ATOMnya, ini sangat2 jauh sekali. Sehingga kalau dibayangkan atom itu sebesar Stadion Sepak Bola, maka inti atom itu akan sebesar kacang polong di tengah stadion. Sementara Elektronya sebesar butiran garam  yang berputar di sisi Stadion. 

Artinya Atom itu, 99,99% Kosong. Jadi kalau dunia ini tersusun dari atom, bisa dikatakan bahwa dunia ini hampir benar2 kosong. Jadi kalian tidak ada bedanya dengan HANTU.

Jika inti atom sebesar, bola (sepak bola). Elektron, mengorbit di inti atom, setengah mil jauhnya. Sisanya bener2 merupakan ruang kosong. 

Ya pasti kalian bertanya????
Kalau atom itu kosong, kenapa dunia ini terasa solid, 

  • bisa disentuh, 
  • bisa diraba? 

Semua objek di dunia ini terasa solid, bukan karena atom itu solid, Tetapi karena gaya elektromagnet yang ditimbulkan oleh elektron. Jadi ketika kita memegang sebuah benda, bisa saja kita menembusnya. Tetapi hal itu tidak bisa dilakukan karena elektron2 di tangan kita memberikan gaya elektromagnet pada permukaan objek tersebut yang membuat atom2 tidak bisa saling menembus. ITULAH sensasi solid yang kita rasakan. 

Why physic says, You Can Never Actually touch anything
if you needed proof, that physics is realy strange

Tidak masuk akal? tapi itulah konsekuensi kalau kalian masuk pada kajian subatomic. Nanti kalian akan lebih terkejut lagi kalau kalian masuk ke teori kuantum. Itulah cerita yang diambil oleh cerita fiksinya antman. Bahwa partikel Pim yang diciptakan oleh dokter Pim, bisa mengatur jarak di dalam atom, yang tadi sangat jauh sekali. 

Kalau kalian menyedot semua ruang kosong di seluruh tubuh saya, maka saya akan menyusut lebih kecil daripada butiran garam. 

Benarkah ada partikel seperti itu? untuk sementara kita tidak akan fokus untuk menjawab ini, karena persoalan atom dan kuantum ini sangat2 kompleks. TAPI yang penting untuk kalian ketahui adalah bahwa kajian tentang atom ini melahirkan tiga cabang ilmu.

FISIKA NUKLIR
FISIKA PARTIKEL
FISIKA KUANTUM


Fisika Nuklir, hanya membahas inti atomnya saja. Nah disini kalian harus faham, bahwa nuklir, tidak berarti bom. NUKLIR = NUCLEAR diambil dari kata NUCLEUS, yang maksudnya inti atom. Di dalamnya ada proton dan neutron. Kita pernah membahas ini pada element barunya TONY STARKS. Nah hasil kajian tentang FISIKA NUKLIR ini, salah satunya menghasilkan bom nuklir, seperti yang dijatuhkan di HIROSIMA dan NAGASAKI. Tetapi itu hanya aplikasi di dunia militer. 

Di dunia energi, fisika nuklir digunakan untuk membangangun pembangkit listrik tenaga nuklir. Ada juga aplikasi di dalam dunia kedokteran, seperti MRI. Termasuk reaktor yang ada di dadanya TONY STARKS, itupun aplikasi dari fisika Nuklir. 


Nah kemudian yang kedua FISIKA PARTIKEL
Ini khusus meneliti partikel2 subatomic. Karena partikel bukan hanya proton elektron dan neutron. TETAPI ditemukan lebih dari dua ratus jenis partikel. Termasuk salah satunya yang pernah menghebohkan dunia, yaitu PARTIKEL TUHAN. Nanti kita bahas secara khusus tentang akselerator partikel. Yang pernah disinggung dalam serial THE FLASH. 

Semua yang bisa kita pelajari dari akselerator partikel, ini cara pandang baru di dunia fisika. 

Nah partikel pim kalau mau dibahas, masuk dalam kajian ini.

 

Yang terakhir FISIKA KUANTUM
membahas hukum2 yang berlaku di dunia partikel subatomic. Nah ini yang menjadi fokus bahasan kita sekarang. Tapi mohon maaf guys, karena bahasan kita masih panjang, dan bahasan kuantum ini sangat rumit, kita akan lanjutkan di part dua. Minimal di part satu ini anda tahu ceritanya, nanti di part dua  kalian bisa tahu hal2 gila di fisika kuantum. Termasuk konsep multiverse nya marvel. Karena ini pun tidak lepas dari kajian fisika kuantum. Makanya kalau kalian perhatikan marvel tidak bisa menceritakan multiverse sebelum menceritakan dunia kuantum melalui ant-man.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Korupsi dan Penjajahan | Catatan Guru Gembul

  Saya kemarin cerita ke murid2 saya di sekolah , cerita bahwa di Indonesia KORUPSI itu susah untuk diberantas. Misalkan PAK SAMBO divonis sekian tahun penjara. Siapa yang membuktikan? bahwa nanti dia akan tetap tinggal di penjara? saya katakan seperti itu. Mungkin aja dia ganti identitas, terus dia pindah pulau, pindah negara, dan sebagainya. Atau malam2 bisa keluar, kan pernah ada kejadian yang seperti itu. Karena ada contohnya, ada berita yang keluar.    Kan misalkan begitu, ini mah kan hayalan. Kan misalkan begitu...   Putus Asa . Saya katakan, jadi kalau misalkan kita mau memberantas soal korupsi, kita gak bisa bilang bahwa hukuman mati buat koruptor dan sebagainya. Gak sesederhana itu, saya jelaskan bahwa KORUPSI itu begini, begini, begini. Kemudian saya tanya , sebagai guru kan, setelah saya ajukan masalahnya. Kira2 menurut kalian, apa solusinya? Mereka itu kompak jawabnya, pak sudahlah pak, jangan bahas yang kayak gini terus. Kalau misalkan kita mau maju, kita undang lagi pemer

Masalah Pendidikan - Catatan Guru Gembul

  Guru Gembul . Berikan tepuk tangan untuk Bang guru gembul. Emang tinggal di Bandung?  Tinggal di Bandung, saya kan? orang Bandung.  Kirain sudah berkarir di Jakarta.. Saya itu dulu suka main PS. Jadi si avatarnya di dalam PS itu kalau bikin  orang gitu, buat diberantem2in, itu namanya GEMBUL apa gitu. Sedangkan  Gurunya karena guru?  Gurunya  karena saya profesinya  dalam tanda kutip ya, adalah  guru. Sampai sekarang masih mau ngajar?  MASIH..kemarin aja saya ngajar di sekolah.  Tapi itu tetap seperti guru-guru di SD Negeri atau apa? atau gimana? Guru honor  tidak tetap sih. Guru Honor, spill donk... gaji berapa sih? guru honor sekarang berapa?    Iya sekitar 900ribu sampai sejutaan, sebulan. K alau yang temen-temen saya itu bisa sampai 150.000  ada yang 200ribu. Ada juga yang bertahun2 gak dapat? jadi ikhlas aja makanya ya?  Sensasi . Makanya di sini tuh di negeri kita tuh.. Jadi ada orang-orang yang cari sensasi bikin kerusakan moral dan  lain-lain itu gajinya gede banget. Guru tu

Banjirnya Ilmu Pengetahuan | Catatan Guru Gembul

  Disklaimer Ini adalah transkrip dari youtube perbincangan Helmi Yahya dengan Guru Gembul. Jadi kalau mau melihat lebih lengkap, bisa langsung saja ke sumber perbincanganya.    Zaman Media . Sekarang itu zaman media. Jadi kalau misalnya (ada pertanyaan) Pengetahuanya darimana? Itu sebenarnya pertanyaan kurang relevan untuk zaman sekarang. Karena kita (untuk) mengetahui / akses untuk mendapatkan informasi itu banyak sekali kan? (Untuk Zaman) Sekarang pertanyaan yang paling utama BUKAN Darimana kalian mendapatkan Pengetahuan?  Tetapi darimana? (kita mengetahui bahwa) Pengetahuan itu BENAR, Pengetahuan itu bisa DIVERIFIKASI.   Kurasi menjadi penting?  kegiatan mengelola benda-benda dalam ekshibisi di museum atau galeri Iya itu penting. Kan kalau misalkan dalam metodologi ilmu itu, setelah kita mengumpulkan sebanyak mungkin sumber, kita mampu mengkritik sumber itu. Nah kita sekarang, di zaman digital, di zaman cyber, di zaman yang entah namanya apa ini? yang setiap sepuluh tahun itu namp